mimpi adalah perjuangan tanpa mengenal lelah

Mimpi.
Sebuah kata yang terdengar cukup sederhana dan mungkin banyak yang malu untuk mengakui bahwa dirinya adalah pemimpi.
Trend yg sedang marak-maraknya terjadi di Indonesia adalah kita malu untuk bermimpi.
Seperti seseorang yang pernah bertanya kepada saya
"Seandainya kamu itu adalah orang yang kaya raya,seberapa besarkah harta yang ingin kamu miliki?"
Cobalah anda renungkan,kita dibawa dalam titik terjauh dari kehidupan nyata kita menuju suatu dunia dimana kita bisa merombaknya menjadi dunia yang kita inginkan.
Pada saat itu saya menjawab "Saya hanya ingin memiliki uang 300 juta saja,hanya untuk membiayai orang tua saya pergi haji dan sisanya membeli rumah dan memulai usaha."
Dan beliau pun berkata "Sempit sekali pikiranmu dalam memandang dunia ini nak..."
Beliau pun berhenti sejenak dan berkata "Mengapa engkau takut bermimpi , padahal saat kau bermimpi , kau tidak akan kehilangan ataupun kekurangan apapun."
Disaat itu , saya terdiam dan terduduk malu..."Mengapa saya begitu bodohnya hingga hanya untuk bermimpi saja saya tidak mampu..."
Sejenak,suasana saat itu hening dan beliau pun berkata "Dengan bermimpi , Wright bersaudara mampu menemukan pesawat terbang , Thomas Alva Edison mampu menemukan lampu pijar dan dengan bermimpi manusia mampu pergi menuju bulan dan menembus angkasa , sebuah surga dimana keindahan yang tiada tara yang menempatkan dirimu dalam suatu bagian yang kompleks yang menari-nari diatas kepala kita setiap waktu dan suatu tempat yang menunjukkan bahwa betapa kecil dan lemahnya kita di hadapan Sang Pemilik Waktu ini..."

Tapi,satu hal yang pasti , saat kita memimpikan sesuatu , pastikanlah bahwa kita juga mencari tahu cara-cara untuk mewujudkan mimpi kita dan pantang menyerah , karena manusia yang berhasil mewujudkan mimpinya adalah manusia yang mau menyadari akan kekurangannya dan mau untuk merubah dan memperbaiki kelemahan yang terdapat dalam dirinya...

-narayana

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

0 Response to "mimpi adalah perjuangan tanpa mengenal lelah"

Posting Komentar